Dua Siswa SMKNAA Berpartisipasi dalam Kegiatan Bahtsul Masa'il Kubro (BMK) Se Jatim di Jember

  • Khalid Al-Madani, S. Kom
  • 476

Dua Siswa SMK Nurul Abror Al Robbaniyin (SMKNAA) perwakilan dari pesantren turut berpartisipasi pada kegiatan Bahtsul Masail Kubro (BMK) Ke VII yang bertempat di PP Mambaul Khoiriyatil Islamiyah (PP MHI) Jember, Jawa Timur selama dua hari pada tanggal 2-3 September 2023.

Dua siswa tersebut adalah Muhammad Fathurrohim, siswa asal desa Kalipuro Banyuwangi dari kelas XI B dan Muhammad Akbar Alfiansyah siswa asal Bali kelas XI A. Mereka berdua sama-sama dari jurusan RPL.

Muhammad Fathurrohim yang akrab disebut Fathur, adalah siswa yang aktif dan rajin di sekolah. Fathur juga pernah menjuarai lomba speak english juara III tingkat kabupaten pada awal tahun 2023 kemarin. Dan Muhammad Akbar Alfiansyah sering dipanggi Akbar, juga anak aktif dalam kegiatan musyawarah terutama yang Musyawarah yang diselenggarakan di internal pesantren.

Tidak di pesantren, Fathur dan Akbar juga berpesan di Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS). Pada setiap event-event di sekolah mereka sering aktif mengikuti kegiatan tersebut.